Home / News

Senin, 24 Februari 2025 - 19:36 WIB

Gelar Reses di Uepai, I Made Asmaya Siap Perjuangkan Pengaspalan Jalan Desa Olo-oloho

BARADUPA.COM – KONAWE.  Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara, I Made Asmaya, S.Pd, MM, menggelar kegiatan Reses di Desa Olo-Oloho, Kecamatan Uepai, pada Senin, 24 Februari 2025.

Kegiatan ini merupakan bagian dari Reses II Tahun Anggaran 2025 yang dilaksanakan serentak oleh anggota DPRD se-Kabupaten Konawe. Reses merupakan momen penting bagi para anggota DPRD untuk turun ke daerah pemilihan (Dapil) masing-masing guna mendengarkan dan menyerap aspirasi dari masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD I Made Asmaya menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat. Salah satu permintaan yang disampaikan oleh warga Desa Olo-Oloho adalah pengaspalan jalan penghubung antara Desa Olo-Oloho dan Desa Panggulawu, Kecamatan Uepai.

Baca Juga  DPRD Konawe Siap Bersinergi Dengan Pemerintah Daerah Dalam Mewujudkan Program Pro-Rakyat

Pasalnya, jalan tersebut hingga kini belum pernah dilakukan pengaspalan, sehingga pada musim hujan jalannya becek dan di musim kemarau berdebu.

“Sebagai Ketua DPRD yang terpilih di Dapil Asaki Raya, saya memiliki tanggung jawab besar untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat, termasuk kebutuhan infrastruktur seperti jalan ini,” ujar politisi PDI Perjuangan tersebut.

Selain mendengarkan aspirasi masyarakat, I Made Asmaya juga berkesempatan meresmikan Balai Serbaguna Desa Olo-Oloho. Peresmian balai tersebut ditandai dengan pemotongan tumpeng, simbol syukur atas selesainya pembangunan fasilitas yang menggunakan Dana Desa.

Baca Juga  Kunjungan ke PT. Tani Prima Makmur, DPRD Konawe Pastikan Tidak Ada PHK Sepihak

Dalam sambutannya, Ketua DPRD Konawe menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Desa Olo-Oloho atas penggunaan Dana Desa yang tepat sasaran.

“Semoga balai serbaguna ini dapat memberikan manfaat maksimal bagi seluruh warga dan meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat di desa ini,” tuturnya.

Dengan adanya fasilitas tersebut, diharapkan masyarakat Desa Olo-Oloho semakin berkembang dan lebih mudah dalam mengakses berbagai kegiatan sosial dan pemerintahan.

Share :

Baca Juga

News

Rapat Paripurna DPRD Konawe, Pelaporan Hasil Reses Masa Sidang II Tahun 2025,

News

Hadiri Peresmian Batas Daerah Konawe – Kaltim, I Made Asmaya Siap Dukung Penuh Pembangunan Gerbangnya

News

Kunker DPRD Konawe ke PT OSS di Morosi Berujung Kekecewaan, Berbeda dengan PT VDNI

News

Polemik BBM Oplosan, DPRD Konawe Gelar RDP dan Bakal Sidak SPBU

News

HUT Kabupaten Konawe ke-65, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

News

Dua Jurnalis Kendari Dipaksa jadi Saksi, JMSI Sultra Sesalkan Tindakan Penyidik

News

DPRD Konawe Siap Bersinergi Dengan Pemerintah Daerah Dalam Mewujudkan Program Pro-Rakyat

News

Kunjungan ke PT. Tani Prima Makmur, DPRD Konawe Pastikan Tidak Ada PHK Sepihak